Sistem tersebut, menurut Hai dan tim peneliti, dapat menyingkirkan 99,99 persen virus korona, yang berukuran 1/900 ukuran rambut manusia, dan menempel pada permukaan pakaian, tas sepatu dan lain-lain.
Komponen utama dari kamar basah adalah penyemprot disinfektan dan sensor inframerah yang secara otomatis mengaktifkan penyemprotan ketika seseorang masuk.
Sedangkan ruang kering menggunakan panas dan ozon pada tingkat yang diizinkan untuk memastikan keamanan bagi orang yang didesinfeksi.

Sekali melakukan pembersihan, dibutuhkan satu menit 30 detik untuk menyelesaikan satu putaran desinfeksi di setiap ruang, yang berukuran selebar satu meter dan dua meter dan dapat dipindah-pindahkan.