Namun dia tetap yakin Scoot akan tetap membuka penerbangan Manado-Singapura, sebab mereka telah mengirimkan surat penundaan untuk membuka penerbangan ke Manado pada bulan Juli ini.
"Itu membuktikan Scoot serius membuka rute ini," tuturnya.
Sedangkan untuk rute Manado-Davao yang sebelum pandemi Covid-19 ini dilayani oleh Garuda akan digantikan oleh Citilink. Sebab pihak Garuda sudah menyampaikan, seluruh armada pesawat ATR-70 miliknya akan dioperasikan oleh Citilink yang merupakan anak perusahaannya. Rute Manado-Davao ini tadinya juga akan dilayani oleh Philippines Airlines. Namun belum sempat terealisasi akibat pandemi Covid-19.
“Padahal penerbangan tersebut sudah pasti. Kita bahkan sudah membuat rencana inaugural flight. Tapi gara-gara Covid-19 belum terlaksana,” pungkasnya.
(Khafid Mardiyansyah)