Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

HUT ke-56 Sulut, Gubernur Olly Turunkan Angka Kemiskinan di Tengah Pandemi

Fahmi Firdaus , Jurnalis-Rabu, 23 September 2020 |12:32 WIB
HUT ke-56 Sulut, Gubernur Olly Turunkan Angka Kemiskinan di Tengah Pandemi
Tangkapan Layar YouTube
A
A
A

MANADO - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) digelar secara sederhana nan khidmat. Tidak lupa, panitia menerapakkan protokol kesehatan yang ketat akibat pandemi Covid-19 yang melanda seluruh provinsi di Indonesia.

Berbagai prestasi gemilang ditorehkan dalam lima tahun kepempimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (ODSK), baik di sektor pembangunan maupun pariwisata.

(Baca juga: Makna di Balik Gubernur Olly Pakai Pakaian Adat Sangihe saat HUT Ke-56 Sulut)

Atas keberhasilan tersebut, Sulut menerima medali penghargaan dari pemerintah pusat karena mampu mewujudkan instruksi Presiden di sektor pariwisata.

Selain itu, Olly juga menorehkan prestasi dengan menurunkan angka kemiskinan hingga berada pada angka 7,51% di tahun 2019, dari sebelumnya 8,98% pada tahun 2016, dimana angka kemiskinan di Sulawesi Utara berhasil ditekan hingga satu digit melalui optimalisasi program Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan.

Kemudian IPM Sulawesi Utara terus mengalami peningkatan, dari angka 71,05 pada tahun 2016, menjadi 72,99 pada akhir tahun 2019.

"Kita rindu berbuat kebaikan, sehingga masyarakat merasakan kehadiran pemerintah. Apalagi di tengah pandemi ini, kita ingin terus membantu masyarakat melewati masa-masa sulit ini dengan baik," ujar Olly dalam sambutan perayaan HUT ke-56 Provinsi Sulut di Gedung DPRD Sulut, Rabu (23/9/2020).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement