Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ruang Isolasi Pasien Covid-19 di RSUD Cililin Overload

Adi Haryanto , Jurnalis-Senin, 23 November 2020 |12:39 WIB
 Ruang Isolasi Pasien Covid-19 di RSUD Cililin <i>Overload</i>
RSUD Cililin (foto: Sindo/Adi Haryanto)
A
A
A

BANDUNG BARAT - Kapasitas ruang isolasi untuk pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), mengalami overload. Akibatnya beberapa pasien yang positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi harus dikirim ke rumah sakit lain.

"Kemarin sempat overload, tapi sekarang sudah tertangani, karena beberapa pasien dikirim ke RSUD Cikalongwetan dan Lembang," kata Kepala Dinas Kesehatan KBB, Hernawan Widjajanto, Senin (23/11/2020).

Baca juga:

Terdistribusi 100 Persen, Bansos Tahap III Jabar Nihil Komplain   

Calon Bupati Indramayu Daniel Mutaqien Syafiuddin Positif Covid-19

Dia menyebutkan, saat ini RSUD Cililin memiliki kapasitas bed sebanyak 12. Seiring masih munculnya kasus Covid-19 di KBB, pasien yang dirujuk untuk diisolasi ke rumah sakit tersebut mencapai 15 orang. Sehingga kekurangan tiga bed dan itu tidak bisa ditempatkan di ruang perawatan biasa.

Pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak rumah sakit untuk mengalihkan sebagian pasien tersebut, dan tidak terjadi penumpukan pasien di satu rumah sakit. Untuk di KBB, RSUD yang menjadi rujukan merawat pasien Covid-19 ada di RSUD Lembang dan RSUD Cikalongwetan.

"Di dua RSUD itu ketersediaan bed-nya cukup banyak dan kondisinya belum penuh, jadi bisa di-take over ke sana. Ini sedang kami komunikasikan untuk kepindahannya," kata Hernawan.

Dirinya meminta segera dilakukan, jangan sampai pasien Covid-19 terlantar. Apalagi kasus Covid-19 di KBB terus mengalami penambahan, yakni total mencapai 779 kasus. Rinciannya 304 orang positif aktif, 455 orang dinyatakan sembuh, dan 20 orang meninggal dunia. Kebanyakan karena penyebaran impor dan klaster keluarga.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement