JAKARTA - Masa angkutan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) yang dimulai sejak 18 Desember 2020 hingga 6 Januari 2021 telah resmi berakhir. KAI Commuter mencatat pelaksanaan masa angkutan Natal dan Tahun Baru berjalan lancar dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat.
VP Corporate Secretary PT KCI Anne Purba mengatakan, pihaknya mencatat sejak 18 Desember 2020 hingga 5 Januari 2021 sebanyak 6.130.500 pengguna memanfaatkan layanan KRL atau rata-rata 322.657 pengguna per hari.
"Selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru tersebut Stasiun Bogor menjadi stasiun tersibuk dengan total 310.091 pengguna," kata Anne kepada wartawan, Kamis (7/1/2021).
Baca Juga: Puncak Arus Balik Nataru, Kendaraan Mengular 1 Km di GT Palimanan Minggu Malam
Sementara hari Senin 21 Desember 2020 tercatat sebagai pengguna tertinggi selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru sebanyak 404.184 pengguna.