Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

HUT Ke-75 Bhayangkara, 65 Polisi Pemburu Jaringan Teroris Ali Kalora Naik Pangkat

Arie Dwi Satrio , Jurnalis-Kamis, 01 Juli 2021 |13:03 WIB
HUT Ke-75 Bhayangkara, 65 Polisi Pemburu Jaringan Teroris Ali Kalora Naik Pangkat
Sebanyak 65 personel Satgas Operasi Madago Raya yang memburu jaringan teroris Ali Kalora menerima kenaikan pangkat saat HUT Ke-75 Bhayangkara. (Ist)
A
A
A

JAKARTA - Sebanyak 65 personel kepolisian yang bertugas memburu jaringan teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora mendapat hadiah kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi, tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Bhayangkara, yang jatuh pada hari ini. Puluhan personel kepolisian itu tergabung dalam Satgas Operasi Madago Raya.

Upacara kenaikan pangkat tersebut digelar di Pos Komando Taktis (Poskotis) Tokorondo, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Upacara kenaikan pangkat ini dipimpin langsung oleh Kasatgas Ops Brigadir Jenderal (Brigjen) Reza Arief Dewanto.

"65 personel Polri ini tidak bisa melaksanakan upacara kenaikan pangkat di kesatuan masing-masing karena masih mengemban tugas operasi pengejaran kelompok MIT Poso pimpinan Ali Kalora," kata Brigjen Reza dalam keterangan tertulisnya, Kamis (1/7/2021).

Reza menjelaskan, pemberian kenaikan pangkat itu merupakan bentuk perhatian negara untuk kesejahteraan para personel Polri. Dalam hal ini, mereka akan mendapat kenaikan gaji ataupun pengembangan karier lebih lanjut.

Baca Juga : HUT Ke-75 Bhayangkara, Jokowi Anugerahi Tanda Kehormatan ke 3 Polisi Ini

Reza mendorong agar para personel di Ops Madago Raya dapat bekerja maksimal dan menyelesaikan tugas secepat mungkin. Mengingat, target waktu penanganan teroris di wilayah Poso, Sulawesi Tengah, akan berakhir.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement