Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

BPJS Kesehatan Berbagi Pengalaman dengan India Capai UHC

Agustina Wulandari , Jurnalis-Kamis, 23 September 2021 |23:08 WIB
BPJS Kesehatan Berbagi Pengalaman dengan India Capai UHC
Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti. (Foto: Dok.BPJS Kesehatan)
A
A
A

JAKARTA – Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron kembali tampil mewakili Indonesia menjadi salah satu panelis dalam webinar The 3rd Edition of Arogya Manthan dalam sesi “Roadmap for Universal Health Coverage (UHC) in India” yang diselenggarakan oleh National Health Authority India, Kamis (23/09).

Pada kesempatan itu, Ghufron dipercaya Pemerintah India untuk membagikan perjalanan Program JKN-KIS untuk mencapai jaminan kesehatan semesta di Indonesia.

Ghufron mengatakan, sampai dengan 17 September 2021, jumlah peserta JKN-KIS telah mencapai 226,3 juta peserta atau sekitar 83,5 persen dari total jumlah penduduk Indonesia. Kepesertaan ini terus meningkat pesat sejak 2014, jauh lebih cepat dibandingkan negara lain yang menjalankan program serupa.

Belum lagi Indonesia merupakan negara dengan populasi penduduk terbesar keempat di dunia dan memiliki lebih dari 17.000 pulau, sehingga menambah kompleksitas dan tantangan untuk mencapai UHC.

Baca Juga: Pandemi Tidak Halangi Kabupaten Sukabumi Capai Universal Health Coverage

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement