SEMARANG - Kapolda Jateng menerima kunjungan rombongan awak media dari MNC Group di Jawa Tengah di kantornya, Kamis (14/10/2021).
Teguh Hadi Prayitno, Ka Biro Semarang-Jateng iNews TV, MNC hadir bersama tiga produser media tersebut.
Dalam kunjungan yang berlangsung akrab tersebut, Kapolda mengajak media untuk tak sungkan silaturahmi ke Polda Jateng. Lebih dari itu, Kapolda menyatakan dirinya terbuka kepada awak media untuk sekedar silaturahmi atau berbagi informasi.
Dijelaskan, penyebaran pandemi Covid-19 yang cukup tinggi beberapa waktu lalu, membuat silaturahmi dengan awak media menjadi terbatas.
"Silaturahmi pertama baru bisa berlangsung di Ungaran beberapa waktu lalu, dan yang kedua, baru sekarang ini," ungkap Irjen Ahmad Luthfi di ruang kerja.