JAKARTA - Pengelola Terminal Lebak Bulus, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan mengungkapkan bahwa jumlah penumpang yang mudik melalui terminal tersebut telah mengalami peningkatan. Tercatat pada H-5 atau Rabu (27/4/2022) jumlah pemudik sudah menembus angka 1.000 orang dalam sehari.
"Tercatat jumlahnya sudah mencapai 1.140 orang pada H-5 atau Rabu, 27 April 2022 kemarin. Umumnya pun (ramainya) pagi karena bus kita datang juga dari pagi, untuk keberangkatan malam hari itu sedikit," jelasnya pada wartawan, Kamis (28/4/2022).
Menurutnya, peningkatan jumlah penumpang sudah tampak sejak H-7 hingga H-4 Lebaran 2022 atau pada Kamis (28/4/2022) ini. Sama halnya pada H-5 kemarin, pada H-4 ini juga diperkirakan jumlah pemudik yang memadati terminal lintasan itu lebih dari 1.000 penumpang.
"Kalau hari ini (H-4) belum ditotal, tapi hingga siang ini kita sudah menyentuh angka 1.000. Sebelumnya (pada H-7 hingga H-6) di angka 600-800," tuturnya.
Dia menambahkan, pada hari normal jumlah penumpang di Terminal Lebak Bulus berada di kisaran angka 100 penumpang dan saat akhir pekan di kisaran angka 150-200 penumpang. Adapun peningkatan jumlah pemudik di kawasan Lebak Bulus itu diyakini terus terjadi hingga H-2, yang mana menjadi puncak arus mudik.
"Minggu sudah H-1 mungkin bagi pemudik yang jarak dekat, seperti Cirebon, kalau yang jarak jauh sudah mulai berkurang," katanya.
(Rahman Asmardika)