Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Mahfud MD Sebut Pancasila sebagai Mietsaqon Gholidza, Ini Penjelasannya

Muhammad Farhan , Jurnalis-Rabu, 01 Juni 2022 |10:02 WIB
Mahfud MD Sebut Pancasila sebagai Mietsaqon Gholidza, Ini Penjelasannya
Mahfud MD. (Foto: Dok Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menuliskan ucapan selamat memperingati Hari Lahir Pancasila. Dalam tulisannya, Mahfud mengungkapkan asal usul kelahirannya Pancasila beserta sejarahnya. 

Tulisan Mahfud tersebut disampaikan dalam unggahan cuitannya di media sosial Twitter. Menurut Mahfud, hari kelahiran Pancasila yang diselenggarakan setiap tanggal 1 Juni menegaskan adanya kesepakatan luhur dari awalnya pembentukan dasar negara. 

"PPK menyepakati ‘Mukaddimah’ menjadi ‘Pembukaan’ UUD 1945 yang memuat 5 sila dasar negara yang isinya adalah Pancasila yang kita sepakati sekarang ini sebagai ‘mietsaqon gholidza’ atau kesepakatan luhur," tulis Mahfud dalam cuitannya, Rabu (1/6/2022). 

Baca juga: Ketika Gus Dur Bicara Pandangan Islam Tentang Pancasila dan Bikin Kesal Wartawan

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi tersebut menegaskan perihal mengapa harus tanggal 1 Juni dirayakannya kelahiran Pancasila. Mahfud hanya mengulas persiapan kemerdekaan di tahun 1945. Menurutnya, tanggal itulah yang membentuk mukadimah atau preambule UUD 1945 sebagai dasar negara. 

"77 tahun yang lalu, 1 Juni 1945, Bung Karno menyampaikan pidato di Sidang BPUPK tentang dasar negara yang diusulkannya yakni Pancasila. Tanggal 22 Juni 1945 Bung Karno memimpin Tim 9 yang mengolah usulnya menjadi ‘Mukaadimah’ yang dikenal sebagai Piagam Jakarta," ujar Mahfud. 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement