JAKARTA - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta menerjunkan 50 personel di beberapa titik di malam terakhir Jakarta Fair 2022 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) Tahun 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Hal itu dilakukan untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan kondusif.
Kepala Satpol PP DKI Arifin mengatakan, untuk penutupan PRJ kali ini tidak ada penambahan jumlah personel. Menurutnya, jumlah yang diterjunkan relatif sama dengan acara-acara sebelumya selama gelaran PRJ.
"Kalau untuk pelaksanaan PRJ itu, itu kan sudah berjalan rutin selama satu bulan ini, enggak ada penambahan seperti biasa jumlahnya," ujar Arifin saat dikonfirmasi MPI, Minggu (17/7/2022).
BACA JUGA:Kepadatan Lalu Lintas Menuju PRJ Kemayoran Mengular Hingga Jakut
Lebih lanjut, Arifin menuturkan, dengan jumlah 50 personel yang dikerahkan, menurut Arifin, pihaknya hanya berjaga di tiap sudut luar kawasan gelaran PRJ. Sehingga, angka tersebut terbilang cukup dalam mengawal meriahnya gelaran tersebut.
"Kita kalau malam ini, sore menjelang malam tidak banyak, karena kita kan bagian sisi luar, ya. Sisi luar ada lima puluhan orang," ujarnya.
"Tidak ada peningkatan pengamanan di malam puncak PRJ, memang itu secara rutin kita lakukan untuk pengamanan, jadi seperti biasa aja, jadi 50 orang personel," sambungnya.
BACA JUGA:Haji Mangan, Sosok di Balik Sejarah Diadakan PRJ Usai G30S PKI