Roda roket berputar ke arah Louis Klemantaski, seorang fotografer Royal Navy. Menatap melalui lensa teleskopik, Klemantaski mengira senjatanya lebih jauh jadi dia terus merekam.
Namun raungan Panjandrum memaksa Klemantaski mendongak. Ketika dia melakukannya, dia melihat roda setinggi 10 kaki terbang ke arahnya, roket ditembakkan ke segala arah.
Klemantaski terkejut dan berlari untuk menyelamatkan dirinya. Para laksamana dan jenderal yang berkumpul untuk menyaksikan uji coba senjata ini bergegas cari perlindungan.
“Panjandrum sekarang kembali ke laut tetapi jatuh di atas pasir yang hancur dalam ledakan dahsyat, roket merobek pantai dengan kecepatan tinggi,” ungkap film dokumenter tersebut.
Kawanan anjing dikerahkan untuk mencari roket yang lepas. Kemudian para laksamana setuju bahwa senjata Panjandrum dinyatakan gagal.
(Rahman Asmardika)