JAKARTA - Terdapat tokoh dunia yang kematiannya meninggalkan misteri hingga saat ini. Hal tersebut membuat penasaran banyak orang. Tokoh dunia ini meninggal secara tiba-tiba dan meninggalkan misteri. Berikut daftarnya.
1. Marilyn Monroe
Marilyn Monroe bernama asli Norma Jeane Mortensin. Perempuan kelahiran California, 1 Juni 1926 ini adalah seorang artis, penyanyi, model Amerika Serikat. Di masa keemasannya, ia banyak digandrungi oleh masyarakat. Nahas, dirinya mengalami akhir yang tragis dan penuh misteri. Pada 5 Agustus 1962, Marilyn Monroe ditemukan tewas di kediamannya di California.
Saat kematiannya, ia tengah mengalami skandal percintaan dengan Presiden Amerika Serikat John F Kennedy. Diketahui, sebelum kematiannya, Monroe juga bertengkar hebat dengan Robert F Kennedy, Jaksa Agung Amerika Serikat. Banyak kalangan yang mengatakan, kematian Marilyn Monroe terkesan ditutupi serta banyak misteri hingga konspirasi.
2. Putri Diana
Putri Diana atau Lady Diana meninggal dunia pada 31 Agustus 1997. Ia tewas dalam kecelakaan mobil di Paris, Prancis. Dalam insiden tersebut, sang pacar Dodi Fayed dan seorang sopir Henri Paul juga turut tewas.
Kecelakaan diduga berawal ketika mereka hendak menghindari rombongan paparazzi. Ada juga laporan yang mengatakan penglihatan sang sopir terganggu lantaran cahaya kamera dari paparazzi. Sementara itu, lainnya mengatakan bahwa mobil yang ditumpangi Putri Diana melaju dengan kecepatan tinggi. Namun hingga saat ini, kematian Diana masih misterius. Bahkan ada konspirasi di kematian Putri Diana, seperti sabuk pengaman yang disabotase, tidak adanya rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, hingga keberadaan misterius fiat uno.
Follow Berita Okezone di Google News