JAKARTA - Peristiwa aneh menghebohkan masyarakat. Di mana, ada sebuah mobil tersesat di hutan belantara pegunungan Kendeng, Pati, Jawa Tengah.
Berikut fakta-faktanya:
1. Ikuti Petunjuk Jalan Google Maps
Informasi yang dihimpun, pengemudi hendak menuju Pasuruan, Jawa Timur. Ia berkendara pada malam hari dengan mengikuti Google Maps.
Namun, sampai di pegunungan Kendeng ia menemukan jalan buntu. Nahasnya, saat hendak putar balik dirinya baru menyadari bahwa tengah berada di jalan setapak dan dikelilingi hutan jati.
2. Jalur Tak Bisa Dilalui Mobil
Warga yang mengetahui kejadian tersebut pada pagi hari merasa heran. Sebab, lokasi tempat mobil tersebut tersesat tak dapat dilalui kendaraan roda empat.
Bahkan, medannya pun sulit dengan kondisi jalan berlumpur.
3. Pengemudi Merasa Jalannya Mulus saat Melintas
Saat kejadian, pengemudi merasa bahwa jalur yang dilaluinya pada malam itu lancar dan mulus, seperti jalan raya pada umumnya.
4. Mobil Dievakuasi Selama 2 Jam
Warga dibantu polisi yang mendapatkan informasi langsung mengevakuasi mobil yang terjebak di tengah hutan tersebut. Butuh waktu dua jam untuk melakukan evakuasi.
(Arief Setyadi )