Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Polisi Bongkar Penyelundupan Pakaian Impor Bekas ke Bali Senilai Rp1,1 Miliar

Mohamad Chusna , Jurnalis-Senin, 20 Maret 2023 |14:28 WIB
Polisi Bongkar Penyelundupan Pakaian Impor Bekas ke Bali Senilai Rp1,1 Miliar
Polda Bali membongkar penyelundupan pakaian impor bekasi ke Bali. (MPI/Chusna)
A
A
A

DENPASAR - Polda Bali menyita 117 ball pakaian impor bekas senilai Rp1,1 miliar. Pakaian yang terdiri atas baju dan celana sebanyak 58.500 pieces itu didatangkan dari Malaysia.

"Satu ball isinya 500 pieces sehingga nilainya sekitar Rp1.170 juta," kata Kapolda Bali, Irjen Putu Jayan Danu Putra, Senin (20/3/2023).

Dia menjelaskan, pihaknya juga mengamankan dua pengepul, yaitu J dan B. Keduanya ditangkap di gudang tempat menyimpan pakaian bekas di daerah Tabanan, Kamis (16/3/2023).

J mengaku membeli pakaian impor bekas dari Pasar Gede Bage di Bandung, Jawa Barat. J lalu menjual 10 ball kepada B di Surabaya, Jawa Timur.

Dari hasil penyelidikan, pakaian impor bekas itu didatangkan dari Malaysia lewat pelabuhan tikus di Tanjung Balai Asahan, Medan, dan pelabuhan tikus Kuala Tungkal di Jambi.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement