Kolonel Isaac Taylor, Juru Bicara Pasukan AS di Korsel, mengatakan militer "bekerja dengan rekan KPA kami untuk menyelesaikan insiden ini," mengacu pada Tentara Rakyat Korea Utara.
Sementara Juru Bicara Gedung Putih Karine Jean-Pierre mengatakan para pejabat AS di Pentagon, Departemen Luar Negeri, dan Perserikatan Bangsa-Bangsa semuanya bekerja untuk "memastikan lebih banyak informasi dan menyelesaikan situasi ini."
"Kami berada di tahap awal," katanya, seraya menambahkan bahwa perhatian utama adalah menentukan kesejahteraan prajurit tersebut.
Misi Korea Utara untuk PBB di New York tidak segera menanggapi permintaan komentar.
(Rahman Asmardika)