Dia berharap majelis hakim menerima pembelaan yang dibuatnya tersebut sehingga dia ingin hakim bisa membebaskan dia dari segala tuduhan di kasus penganianaan David saat membacakan putusan nanti. Bila tidak, dia berharap hakim bisa memberikan putusan hukuman seringan-ringannya.
"Apabila yang mulia, ketua dan anggota majelis hakim sebagai wakil tuhan yang mengutus perkara ini berkenan memberikan putusan bebas kepada saya atau setidaknya putusan lepas dari tuntutan. Namun, apabila majelis hakim yang mulia berbeda pendapat lain, sudi kiranya memberikan putusan seringan-ringannya bagi saya," katanya.
Ayah Shane Lukas, Tagor Lumbantoruan yang menyaksikan anak tercintanya membacakan pleidoinya itu sambil menangis membuat dia turut menangis. Dia tak sanggup melihat anaknya itu duduk di kursi terdakwa menangis membacakan pembelaan atas tuntutan Jaksa yang dinilainya sangat berat.
(Khafid Mardiyansyah)