Dalam kegiatan itu, pemateri menyampaikan seputar kesucian Alquran, proses turunnya melalui Malaikat Jibril kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam hingga cara membaca Alquran secara baik dan benar.
"Alhamdulillah, kegiatan hari ini berdampak positif. Menambah wawasan kami tentang bagaimana cara membaca dan mengaji Al Quran dengan baik dan benar," tambah seorang warga, Widia Maulina.
Selain cara membaca Alquran, para peserta juga mendapatkan pengetahuan tentang zikir seperti jenis-jenisnya dan waktu-waktu yang diutamakan untuk mengucapkannya.
Widia juga mengucapkan terima kasih kepada para sukarelawan Tuan Guru Sahabat Ganjar sekaligus mendoakan agar Ganjar Pranowo dapat terpilih menjadi Presiden Republik Indonesia selanjutnya.
"Harapan untuk Bapak Ganjar, semoga apa yang diharapkan dan dicita-citakan Bapak Ganjar, tercapai. Menjadi Presiden tahun 2024 dan dapat mengayomi masyarakat agar masyarakat Indonesia ini menjadi damai," tandasnya.
(Fahmi Firdaus )