Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Relawan Ganjar Pranowo dan Warga Gotong Royong Penuhi Kebutuhan Air Bersih di Pangandaran

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis-Kamis, 14 September 2023 |05:05 WIB
Relawan Ganjar Pranowo dan Warga Gotong Royong Penuhi Kebutuhan Air Bersih di Pangandaran
Relawan Ganjar Pranowo (Foto: istimewa/Okezone)
A
A
A

PANGANDARAN - Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Nelayan Balad dan Nelayan Wanita Sadulur Ganjar bergotong-royong untuk mewujudkan air bersih dengan melakukan pengeboran air, di Dusun Ciawitali, Desa Pamotan, Kalipucang, Pangandaran, Jawa Barat.

Koordinator Nelayan Balad Ganjar, Ciawitali Kamsu mengatakan, kegiatan ini terlaksana atas kebutuhan warga. Di mana sudah beberapa bulan warga kekeringan dan sulit mendapatkan air bersih.

“Bantuan ini kami berikan untuk mengatasi masalah kekeringan di Dusun Ciawitali. Bantuan yang kami berikan berupa pengeboran air bersih, toren, mesin pompa, dan selang,” ujar Kamsu, di Lokasi, Kamis (14/9/2023).

Kamsu menyebut, bantuan yang diberikan ini langsung dimanfaatkan oleh warga. Ratusan warga yang hadir bersama sukarelawan bergotong-royong mengebor dan memindahkan toren sekaligus pipa yang nantinya dijadikan sumber air.

“Warga setempat gotong-royong dengan membawa toren ke atas dan menanam pipa, yang nantinya untuk menyalurkan air ke masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

Sementara, salah satu warga Syirad mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan sukarelawan Ganjar.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement