Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Apakah Benar Pangeran Diponegoro sempat Doakan Nyi Roro Kidul Jadi Manusia?

Rina Anggraeni , Jurnalis-Kamis, 26 Oktober 2023 |06:58 WIB
Apakah Benar Pangeran Diponegoro sempat Doakan Nyi Roro Kidul Jadi Manusia?
Ilustrasi (Foto: Istimewa)
A
A
A

JAKARTA - Mengulik apakah benar Pangeran Diponegoro sempat doakan Nyi Roro Kidul jadi manusia?Hal itu dikarenakanPangeran Diponegoro mengikuti rute yang ada ke Pantai Selatan. Dia berhenti sejenak di Gua Siluman. Kemudian menghabiskan dua malam di Gua Sigologolo, di tepi kiri Kali Opak di Kecamatan Gamelan, Gunung Kidul.

Kedua gua ini sering dikaitkan dengan dua tradisi spiritual Jawa dan sering dikunjungi elite Istana untuk bersemedi dan menyepi. Gua Siluman disebut-sebut bagian dari Istana Lelembut yang diperintah Dewi Pantai Selatan, Ratu Kidul.

Diponegoro kemudian memasuki Gua Langse serta memurnikan keinginannya hingga mencapai tahap trance. Dia pun akhirnya bertemu Ratu Kidul, yang kehadirannya didahului aura sinar. Namun, Pangeran Diponegoro sudah terhanyut dalam semedinya, hingga Ratu Kidul sadar sang pangeran tidak bisa diganggu. Ratu pun kemudian mundur sambil berjanji suatu saat datang lagi.

Lantas apakah benar Pangeran Diponegoro sempat doakan Nyi Roro Kidul jadi manusia? Tidak ada catatan yang tertulis mengenai hal itu. Namun itu berdasarkan mitos dari cerita rakyat.

Dalam ceritanya ini, Ratu Kidul yang hadir menampakkan diri di gua terlebih dahulu memancarkan aura sinar menandakan kedatangannya. Namun, saat kedatangan Ratu Kidul, Diponegoro tengah bersemedi dengan khusu'. Pangeran Diponegoro menjadi tak dapat diganggu. 

Hal ini membuat Ratu Kidul mundur sambil berjanji bahwa pada saat yang tepat nanti ia akan datang.

Kemunculan Ratu Kidul di depan Diponegoro punya satu tujuan. Sebagai ratu dari dunia spiritual Jawa, ia menawarkan bantuan dengan syarat bahwa Pangeran Diponegoro memohon kepada Allah, agar sang ratu dapat kembali ke dunia sebagai manusia normal. Itulah permintaan sang ratu kepada semua Raja Jawa yang adalah kekasihnya. Tetapi sebagaimana tulisan Diponegoro, tak seorang pun dapat mengubah nasib Ratu Kidul.

Sang Ratu tidak dapat keluar dari dunia kerajaan spiritual sampai pada hari kiamat, ketika semua lapisan kehidupan yang berbeda-beda akan dikumpulkan menjadi satu. Jadi ini semua sudah menjadi kehendak Tuhan, dengan segala kecantikan dan kekuatan magisnya.

Ratu Pantai Selatan adalah sosok yang tragis. Ia sangat membutuhkan bantuan doa, meski pada saat yang sama ia pun mampu membantu orang lain. Maka permintaan Ratu Kidul itu ditolak dengan tegas oleh Pangeran Diponegoro.

(RIN)

(Rani Hardjanti)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement