Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ganjar Pranowo Bicara Tentang Infrastruktur yang Sepi Pengguna

Royandi Hutasoit , Jurnalis-Rabu, 08 November 2023 |19:15 WIB
 Ganjar Pranowo Bicara Tentang Infrastruktur yang Sepi Pengguna
Ganjar Pranowo (foto: dok ist)
A
A
A

JAKARTA - Calon Presiden (Capres) Indonesia, Ganjar Pranowo, berbicara tentang sepinya beberapa bandara dan pelabuhan yang dibangun selama era Presiden Jokowi. Ganjar menyebut, pemerintah daerah punya peran tingkatkan utilisasinya.

Ganjar membahas sepinya buah pembangunan infrastruktir Jokowi tersebut dalam acara Sarasehan 100 Ekonom Indonesia di Menara, Bank Mega, Jakarta Selatan, pada Rabu (08/11/2023).

"Ada yang protes kenapa bandaranya sepi, pelabuhannya sepi, jalan tolnya kok belum menghasilkan," ungkap Ganjar Pranowo pada kesempatan berikut.

Ia lanjut menegaskan, selama sepuluh tahun terkahir Presiden Jokowi sangat membangun sejumlah infrastruktur di berbagai wilayah Indonesia. Pembangunan infrastruktur merupakan prioritas utama pemerintahan Jokowi.

"Kalau kita melihat infrastruktur saya kira 10 tahun Pak Jokowi sudah melakukan itu," ungkap Ganjar.

Ganjar menilai permasalahan rendahnya aktivitas penumpang di bandara dan pelabuhan bukan merupakan tanggung jawab pemerintah pusat saja. Namun, pemerintah daerah juga mempunyai peran aktif dalam menciptakan sumber daya ekonomi baru di wilayahnya.

"Maka utilisasinya yang harus kita lakukan dan hari ini tidak hanya urusan pemerintah pusat bagaimana mengorkestrasi, termasuk di daerah," ungkapnya.

Dengan begitu, Ganjar yakin aktivitas perekonomian tidak hanya terkonsentrasi di kota-kota besar saja. Namun pertumbuhan ekonomi juga terjadi di berbagai daerah.

"Minimal kalau dari gambar ini kita mendorong ketika kemudian ada dari keluarga miskin, kita jadikan sarjana dari desa ke kota, kemudian kita harapkan nanti akan kembali ke desa, dan di desa akan membangun desanya," pungkas Ganjar Pranowo.

Berikut ini beberapa infrastruktur yang masih belum bisa dimanfaatkan masyarakat dengan maksimal:

 

 

1. JB Soedirman, Pubalingga

Bandara JB Soedirman saat ini terpantau tidak memiliki jadwal penerbangan lagi.

Sebelumnya bandara ini digunakan oleh maskapai Citilink sebagai rute Jakarta-Purbalingga dan sebaliknya, namun jadwal penerbangan ini belum tersedia di platform penjualan tiket.

Wings Air juga menggunakan bandara ini untuk penerbangan yang berangkat dari Pondok Cabe pada 5 Agustus 2022, namun rute tersebut ditutup kembali pada 19 Agustus 2022 karena sepi penumpang.

Akhirnya bandara ini difungsikan sebagai salah satu bandara yang melayani penerbangan feeder umroh.

 

2. Pelabuhan Kuala Tanjung

 

Melansir Ombudsman RI, diketahui hingga April 2023 kemarin Pelabuhan Kuala Tanjung, Sumatera Utara (Sumut) masih sepi pengunjung. Padahal posisi Terminal ini langsung menghadap ke Selat Malaka, yang merupakan jalur pelayaran tersibuk di dunia.

Omsbudman menyebutkan, jumlah kapal yang sandar dan bongkar di terminal KTMT masih sangat sedikit. Pengiriman kontainer hanya dikirimkan seminggu sekali. Itu juga bersifat regional. Belum ada kapal yang datang dari luar negeri.

 

3. Tol Cisumdawu

 

 

Arus lalu lintas di ruas jalan Tol Cisumdawu (Cileunyi - Sumedang - Dawuan) ke arah Tol Cipali terpantau masih lengang. Kendaraan yang melintas bahkan cenderung masih sepi.

Kendaraan yang lalu lalang baik dari arah Cimalaka menuju Sumedang Kota atau menuju Cileunyi pun sebaliknya masih dapat dihitung dengan jari.

Kendati demikian, petugas gabungan masih terus berjaga di pos terpadu untuk mengantisipasi jika ada terjadi beberapa kemungkinan.

Tol ini baru beroperasi penuh usai diresmikan oleh Presiden Jokowi pada Juli 2023 kemarin. Hingga saat ini belum ada lagi kabar terkait tingkat traffic kendaraan yang melintas di tol itu.

Ganjar Pranowo sadar untuk meningkatkan penggunaan infrastruktur tersebut bukan cuma menjadi tanggung jawab pemerintah pusat. Pemerintah daerah memiliki peran penting untuk turut serta wujudkan kemajuan ekonomi melalui infrastruktur tersebut.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement