KUPANG - Calon Presiden Ganjar Pranowo akan melakukan kampanye di Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT). Sebelum memulai aktivitasnya itu, Ganjar lebih dulu melaksanakan salat Jumat Masjid Al-Mujahidin Penfui, Kota Kupang, NTT.
Momen unik terjadi usai Pria Berambut putih itu selesai melaksanakan salat Jum'at. Dirinya dihampiri bocah kelas 1 Sekolah Dasar (SD) ketika sedang memakai sepatu di halaman masjid.
Bocah tersebut mulanya mencium tangan Ganjar atau salim. Selanjutnya Ganjar mengajak ngobrol anak tersebut dengan melontarkan berbagai macam pertanyaan.
"Namanya siapa? kelas berapa? Oh 1 B. Sekolahnya dimana? Gurunya siapa namanya?," tanya Ganjar.
Sambil mengusap kepala anak tersebut, Ganjar selanjutnya menanyakan apa cita-cita anak tersebut, "Besok kalau udah gede mau jadi apa," tanya Ganjar.
Dirinya langsung terkejut ketika sang bocah yang salat Jum'at bersamanya tadi bercita-cita sebagai presiden Republik Indonesia. Jemaah yang juga hadir langsung memberikan tepuk tangan dan Ganjar juga mengajak anak tersebut salam tos kepadanya.
"Presiden. Woh pinter ini," ucap Ganjar.
Bocah tersebut nampak senang bisa bertemu Ganjar, sebab dia tidak menunjukan rasa groginya ketika asik mengobrol dengan Ganjar. Selanjutnya ketika Ganjar keluar menuju mobil para jemaah terlihat saling berebut untuk bersalaman dengan Ganjar Pranowo.