Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Siti Atikoh: Ibu-Ibu Kunci Sukses Anak Bangsa

Devi Ari Rahmadhani , Jurnalis-Selasa, 05 Desember 2023 |21:03 WIB
Siti Atikoh: Ibu-Ibu Kunci Sukses Anak Bangsa
Siti Atikoh di Ciamis (Foto: MPI)
A
A
A

Siti Atikoh pun menegaskan jika seorang ibu juga bisa mengukur kesuksesan pendidikan anak-anak untuk memajukan bangsa.

“Apakah kita tidak bisa memastikan bahwa pendidikan di sekitar kita itu sudah baik? Apakah mereka sudah bisa mengakses pendidikan? Seperti tadi Pak Kyai sampaikan di ponpes apakah mereka sudah terjamin kebutuhan-kebutuhan akhlaknya seperti di lingkungan sekolah formal,” tutur Siti Atikoh.

Lebih lanjut, Siti Atikoh mengingatkan, terkadang sekolah informal seperti pondok pesantren tidak ada kuantifikasinya sebagaimana sekolah formal pada umumnya. Untuk itu, Siti Atikoh mengajak para perempuan bergerak bersama-sama guna mencerdaskan anak bangsa.

“Kemudian untuk ibu-ibu semua sebagai penggerak. Kebetulan saya suka lari. Di lari itu ada pepatah yg mengatakan, ‘Kalau kita mau berlari cepat itu lari sendirian, tapi kalau kita ingin berlari jauh dengan lama kita berlari bersama-sama’, Nah kita harus bergandengan tangan kompak, kita jangan takut misalnya ada,” ucap Siti Atikoh.

Sebab, terkadang ibu-ibu ada kemungkinan terintimidasi sehingga goyah untuk bergerak mencerdaskan anak-anak bangsa.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement