"Semua yang menyangkut langkah berikutnya, kasih jeda sebentar. Jeda, menata dulu," ungkapnya.
BACA JUGA:
Sebagai informasi, Anies yang gagal menang di Pilpres 2024 itu menjadi nama yang potensial masuk bursa Cagub DKI Jakarta.
Partai NasDem yang mengusung Anies sebagai capres di pilpres lalu, kini memprioritaskan mantan Mendikbud itu maju Pilgub DKI 2024. PKB dan PKS juga menilai nama Anies masih sangat potensial dicalonkan lagi sebagai gubernur Jakarta 2024-2029.
(Salman Mardira)