Dia menambahkan, Pansel mengharapkan tanggapan dari masyarakat terhadap nama-nama peserta seleksi Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK Masa Jabatan Tahun 2024-2029. Tanggapan masyarakat disampaikan langsung ke Sekretariat Panitia Seleksi sampai dengan tanggal 24 Agustus 2024, melalui website Administrasi Panitia Seleksi Elektronik (APEL) pada alamat https://apel.setneg.go.id, atau melalui email ke [email protected] dan [email protected].
"Hasil tes tertulis Capim dan Dewas KPK bakal diperiksa dan dinilai oleh proofreader yang ditunjuk oleh Pansel. Mereka semua dari kalangan akademisi dan orang-orang yang ahli di bidangnya," katanya.
(Khafid Mardiyansyah)