Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Misteri Pertemuan Pramono dan Prabowo di Kertanegara, Bawa Pesan Megawati atau Tawaran Menteri?

Muhammad Refi Sandi , Jurnalis-Selasa, 15 Oktober 2024 |16:54 WIB
Misteri Pertemuan Pramono dan Prabowo di Kertanegara, Bawa Pesan Megawati atau Tawaran Menteri?
Misteri Pertemuan Pramono dan Prabowo di Kertanegara/Okezone
A
A
A

JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan, Pramono Anung menemui Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto di kediamannya Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). Pertemuan itu berlangsung bertepatan dengan Prabowo memanggil sejumlah nama Calon Menteri dan Wakil Menteri Kabinetnya nanti.

Juru Bicara (Jubir) pemenangan Pramono-Rano Karno, Chico Hakim menegaskan bahwa pertemuan itu berkaitan dengan penyambung pesan antara Presiden RI ke-5 sekaligus Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo Subianto.

"Mas Pram bertemu dengan Bapak Prabowo Subianto semata-mata sebagai pembawa pesan Ibu Megawati Soekarnoputri. Ini membuktikan bahwa benar Mas Pram adalah orang yang selalu diterima semua pihak dalam tataran politik atas dan sebagai komunikator yang baik," kata Chico kepada wartawan, Selasa (15/10/2024).

Chico menegaskan bahwa Pramono yang juga Cagub DKI Jakarta ini tetap akan bertarung dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024 sebagai Cagub bukan Calon Menteri. Ia juga menyebut bahwa Prabowo dan Pramono saling mendoakan untuk kelancaran niat masing-masing.

"Kaitan dengan pertanyaaan seputar Pilkada, Mas Pram tetap 'fight' sebagai Calon Gubernur, bukan sebagai Calon Menteri,”ujarnya.

 

“Pak Prabowo dan Mas Pram saling mendoakan, baik untuk kelancaran Pelantikan Presiden juga untuk kelancaran kontestasi Pilkada DKI Jakarta," pungkasnya.

Sekedar informasi, Pramono mendadak bertemu secara tertutup dengan Prabowo di Kertanegara IV di tengah padatnya jadwal kampanye politik Pilkada Jakarta 2024.

(Fahmi Firdaus )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement