Jokowi Lantik Luhut Jadi Kepala Staf Kepresidenan

Fahmi Firdaus , Jurnalis
Rabu 31 Desember 2014 13:49 WIB
Jokowi Lantik Luhut Jadi Kepala Staf Kepresidenan
Share :

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Luhut Binsar Panjaitan sebagai Kepala Staf Kepresidenan di Istana Negara Jakarta.

Sebelumnya, Jokowi terlebih dahulu menanyakan kesiapan mantan Penasehat Tim Transisi Jokowi-JK saat akan diambil sumpah jabatan. "Apakah saudara beragama Kristen Protestan, apakah bersedia diambil sumpah menurut agama Kristen Protestan," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (31/12/2014).

Luhut yang mengenakan peci hitam dan jas ini mengaku siap. Sementara Jokowi meminta Luhut untuk meniru dan mengikuti kata-kata yang diucapkannya. Prosesi pelantikan berjalan dengan lancar. Luhut dilantik sebagai Kepala Staf Kepresidenan berdasarkan Keppres Nomor 148 P tahun 2014 yang ditandatangani presiden pada 31 Desember 2014.

Selain Luhut, Jokowi juga akan melantik Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Madya Ade Supandi menggantikan Laksamana Madya TNI Marsetio. (fmi)

(Stefanus Yugo Hindarto)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya