KPUD Serang Targetkan Partisipasi Pemilih 77,5 Persen

Rasyid Ridho , Jurnalis
Rabu 09 Desember 2015 05:02 WIB
Foto: Illustrasi Okezone
Share :

SERANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang menargetkan tingkat partisipasi pemilih pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Serang, mencapai 77,5 persen.

"Harapan kami bisa menyamai tingkat partisipasi yang ditargetkan KPU RI sebesar 77,5 persen, kita sudah melakukan langkah langkah sosialisasi kesejumlah tempat, bahkan masyarakt yang tinggal di pulau Panjang, Tunda dan Shanghiyang sudah dilakukan," kata Ketua KPU Kabupaten Serang M Nasehudin, Selasa (8/12/2015).

Ia mengungkappkan, target tersebut meningkat sebesar 1,5 persen jika dibandingkan dengan capaian partisipasi pemilih pada Pemilihan Legislatif (Pileg) di Kabupaten Serang.

"Pada waktu Pileg tingkat partisipasi pemilih mencapai 74 persen, semoga kita bisa tercapai lebih dari Pileg yang lalu," jelasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya