Ini Penyebab Kecelakaan KA Senja Utama vs Transjakarta Versi KAI

Syamsul Anwar Khoemaeni, Jurnalis
Kamis 19 Mei 2016 07:07 WIB
Suasana di Lokasi kecelakaan kereta vs TransJakarta di Mangga Dua (Ist)
Share :

JAKARTA - Bus Transjakarta bernomor polisi B 7258 TGB terlibat kecelakaan dengan kereta api Senja Utama Solo bernomor R-133 dan Toyota Avanza bernomor polisi B 2198 di Jalan Mangga Dua, Jakarta Utara.

Kepala Humas Daerah Operasi (Daop) 1 PT Kereta Api Indonesia (KAI), Bambang S Prayitno menyebut insiden tersebut disebabkan lantaran bus Transjakarta menerobos palang pintu di JPL 7.

"R-133 telah ditemper TransJakarta yang menerobos di Jpl 7 Jalan Gunung Sahari KM 2,5," ujar Bambang melalui pesan singkatnya kepada Okezone, Kamis (19/5/2016).

Seperti diketahui, kereta Senja Utama Solo mengalami tabrakan dengan bus Transjakarta bernomor polisi B 7258 TGB antara Stasiun Kampung Bandan dan Stasiun Rajawali. Hingga kini, petugas masih berupaya mengevakuasi kereta dan bus tersebut.

Sementara itu, Direktur PT Kereta Commuter Jabodetabek (KCJ), Muhammad Nurul Fadhilah memastikan jadwal kereta rel listrik (KRL) Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) tidak terganggu, meski terdapat kecelakaan kereta di perlintasan Jalan Mangga Dua, Jakarta Utara. Sebab itu, para pengguna KRL tetap bisa menggunakan moda transportasi tersebut.

"Tidak, jadwal tidak terganggu," ujar Fadhilah saat dikonfirmasi terpisah.(fzy)

(Fiddy Anggriawan )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya