Aksi 212 Punya Standar Tinggi dalam Menyampaikan Aspirasi

Dara Purnama, Jurnalis
Selasa 17 Januari 2017 16:33 WIB
Aksi Damai 2 Desember
Share :

Efendi pun mengapresiasi aksi super damai 212. Aksi tersebut salah satu cara yang memiliki standar tinggi dalam menyampaikan dan mensosialisasikan produk MUI kepada masyarakat.

"Aksi 212 itu membuat sebuah standar tinggi sekali. Orang enggak bisa lagi menyampaikan pendapat atau berdemo di luar bidang keagamaan pun dengan cara-cara yang misalnya berbeda dari 212. Aksi 212 itu benar-benar super damai, super rapi, semuanya. Tidak ada tanaman yang terganggu, malah bawa tanaman, ada yang sukarela mengumpulkan sampah," ulasnya.

Bahkan, jika ada gerakan lain baik gerakan politik sekalipun yang menggunakan cara-cara kasar dan memaksakan kehendak, menurut Efendi akan kalah jauh dari standar yang telah ditorehkan oleh aksi 212. "Benchmark (standar) 212 itu sudah sangat positif," katanya.

Ketua MUI Ma'ruf Amin pun, terang Efendi, juga sudah menjelaskan secara lugas dalam diskusi, di mana setelah fatwa dikeluarkan maka untuk eksekusi pelaksanaanya bukan menjadi pemantauan di MUI lagi.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya