Ibunda Hanya Tahu Siti Aisyah Dagang Pakaian Dalam

Iqbal Multatuli, Jurnalis
Jum'at 17 Februari 2017 16:46 WIB
Ibunda Siti Aisyah. (Iqbal M/Okezone)
Share :

SERANG – Ibunda Siti Aisyah, terduga pembunuh kakak tiri Kim Jong Un, Banah mengaku kaget mendengar informasi tentang anaknya ditangkap kepolisian diraja Malaysia. Ia mengaku tau setelah ramainya pemberitaan di media massa. Benah menceritakan, Aisyah merupakan anak bungsu dari empat saudara.

Aisyah, kata Benah, bekerja di Batam sebagai pedagang baju dan pakaian dalam perempuan. Oleh karena itu, ia heran anaknya anaknya mempunyai kegiatan di Malaysia.

"Aisyah anak bungsu dari empat bersaudara, setahu saya dia kerja di Batam, bukan di luar negeri," kata Banah saat ditemui awak media, Jumat (17/2/2017). 

Sebelumnya, Siti Aisyah yang disebut-sebut sebagai salah satu tersangka pembunuh Kim Jong-Nam, kakak tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un. Kabar penangkapannya di Malaysia sempat membuat heboh.

Bahkan, imigrasi kelas I Serang tidak menemukan adanya data soal paspor Aisyah yang dinyatakan sebagai warga Serang, Banten.

Ternyata, tempat tinggal Aisyah berada di RT 11/RW 10 Kampung Rancasumur, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang. (sym)

(Erha Aprili Ramadhoni)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya