JAKARTA - Peneliti Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Fadli Ramadhanil menilai peran Bawaslu DKI sangat penting untuk menindak kampanye hitam, yang menyudutkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
"Peran Bawaslu untuk menindak sangat diperlukan," kata Fadli kepada Okezone, Jumat (24/3/2017).
Sementara itu, Ketua Presidium Perhimpunan Masyarakat Madani (PRIMA) Sya'roni meminta KPU dan Bawaslu DKI menindak tegas pelaku kampanye hitam dalam perhelatan Pilkada DKI 2017.
Salah satu paslon yang kerap diterpa kampanye hitam yakni paslon Anies Baswedan-Sandiaga Uno.