VIENTIANNE – Rekaman mengerikan yang menampilkan saat-saat para pekerja melarikan diri menyelamatkan nyawa mereka setelah jebolnya sebuah bendungan di Provinsi Xaysomboun, Laos beredar di internet. Berdasarkan kantor berita Laos, KPL, Proyek Pembangkit Tenaga Air Nam Ao sedang dalam perbaikan saat bendungan tersebut jebol pada 11 September dan membanjiri tanah pertanian di bawahnya.
Diwartakan Mashable, Selasa (26/9/2017), pejabat Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Laos saat ini sedang menyelidiki penyebab kegagalan tersebut. Namun diyakini bahwa hujan lebat merusak sub reservoir atau lubuk penyimpanan air alternatif bendungan, yang menyebabkan bendungan tersebut jebol. Main reservoir atau lubuk penyimpanan air utama tidak terpengaruh.
Video: YouTube/ Xov Xwm_Lom Zem
Bendungan itu masih dalam tahap pembangunan saat jebol, dan baru sekira 85 persen selesai. Konstruksinya telah dimulai sejak 2015.
Untungnya, tidak ada luka atau korban yang dilaporkan meninggal akibat banjir tersebut. Surat kabar Vientiane Times melaporkan, tujuh desa terkena dampak banjir, namun tidak ada rumah yang rusak parah.
(Rahman Asmardika)