Presiden Jokowi ke Pontianak, Jalur Darat dan Laut Dijaga Ketat

Ade Putra, Jurnalis
Kamis 28 Desember 2017 03:00 WIB
Pengamanan kunjungan Presiden Jokowi ke Pontianak (Foto:
Share :

PONTIANAK - Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Negara Iriana dijadwalkan tiba di Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (28/12/2017). Kedatangan Jokowi beserta rombongan untuk menghadiri perayaan Natal Nasional yang dipusatkan di Rumah Radakng Pontianak dan menyerahkan 5.500 sertifikat tanah kepada masyarakat di Masjid Raya Mujahidin Pontianak.

Untuk memberikan keamanan dan kelancaran agenda penting ini, setiap penjuru Kota Pontianak dijaga ketat anggota TNI dan Polri bersenjata lengkap. Tak hanya di darat, di laut pun turut dijaga dengan ketat.

Untuk memberikan dukungan pengamanan unsur laut Komandan Satuan Keamanan Laut (Satkamla) Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XII Pontianak Mayor Laut (P) Thomas Riyanto (Han) menurunkan KAL Lemukutan II-12-15, Patkamla Kapal Motor Cepat (KMC) dan Patkamla Sea Reader II-12-30.

"KAL Lemukutan II-12-15 ini merupakan kapal yang bertugas melaksanakan operasi keamanan laut terbatas dan memperkuat pengamanan di sekitar perairan Kalbar di bawah jajaran wilayah kerja Lantamal XII Pontianak," kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Lantamal XII Pontianak, Mayor Laut (E) Irawan TB kepada sejumlah wartawan.

(Baca Juga: Jokowi Berharap Dana Abadi Pendidikan Jadi Modal Mengejar Ketertinggalan)

Irawan menjelaskan, KAL merupakan buatan anak bangsa, dari Tesco Indomaritim dengan spesifikasi kapal, memiliki panjang 28 meter, lebar 5,85 meter, kecepatan maksimum 28 knot, daya tahan hingga 648 Nm (36 jam pada kecepatan 18 knot).

"Akan sangat mudah bergerak cepat mengejar dan menghalau musuh di sekitaran perairan wilayah operasi Lantamal XII Pontianak," ujarnya.

Dalam pelaksanaan pengamanan laut, kapal yang diawaki 15 personel ini juga dibantu KRI Todak-631 yang merupakan salah satu unsur Satuan Kapal Cepat Komando Armada RI Kawasan Barat (Satkat Koarmabar).

"Kita memberikan dukungan pengamanan saat kedatangan kunjungan kerja Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo di Kota Pontianak, Kalimantan Barat ini," pungkas Irawan.

(Baca Juga: Besok, Jokowi Hadiri Natal Nasional dan Bagikan 5.500 Sertifikat Tanah di Kalbar)

Sementara itu, aparat keamanan TNI dan Polri yang disiagakan ‎untuk melakukan pengamanan kunjungan Presiden ini sekira 4.000 personel.

"4.000 personel pengamanan yang terdiri dari prajurit TNI dan anggota Polri itu tersebar di beberapa titik yang akan dilewati dan dikunjungi Presiden," kata Kepala Penerangan Kodam XII Tanjungpura, Kol Inf Tri Rana Subekti.

 

Selain itu, kendaraan tempur taktis milik TNI dan Polri turut diterjunkan untuk melakukan pengamanan ini.

Kapolda Kalbar, Irjen Didi Haryono mengatakan, dia yakin kunjungan Presiden kali ini akan berjalan lancar dan aman. Sebab, ini bukan kali pertamanya Presiden ke Bumi Khatulistiwa.

"Saya rasa semua warga Kalbar sangat menerima. Tidak hanya Presiden, siapa pun para pejabat pusat yang datang, warga kita bisa menjadi sebagai tuan rumah yang terbaik," ujarnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya