"Ya ini terus masih lakukan lobi ya termasuk sama yang belum yakni Golkar dan Demokrat," tutur Jazilul.
Jazilul meyakini pasangan ini bisa memberikan perubahan di Jawa Tengah. Selain itu, PKB yakin bisa mengalahkan PDIP yang memiliki basis massa besar di Jawa Tengah. Sementara PDIP diketahui telah mengusung petahana Ganjar Pranowo yang berpasangan dengan Taj Yasin Maimoen, putra sesepuh PPP, KH Maimoen Zubair.
"Kita memahami ada keinginan perubahan pimpinan yang baru di Jateng, ada itu suara-suara kuat untuk pemimpin baru," tukasnya.
(Arief Setyadi )