Puluhan Ribu Massa Padati Kampanye Akbar Pasangan Nalim-Khafid

, Jurnalis
Sabtu 23 Juni 2018 21:38 WIB
Foto Istimewa
Share :

MERANGIN - Kampanye akbar pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Merangin nomor urut tiga Nalim-Khafid yang digelar di Lapangan Koni Bangko. 

Setidaknya sekitar tiga puluh ribu massa dari berbagai kecamatan datang dan hadir untuk mengikuti orasi terbuka kampanye akbar pasangan Nalim-Khafid. 

Selamet Edi Sucipto Ketua DPD Perindo Merangin yang juga tim pemenangan pasangan Nalim-Khafid mengatakan, sangat puas dengan massa yang hadir. 

"Ini berkat kerjasama semua lini tim pemenangan, dan kami berharap ini bisa terbukti pada 27 Juni mendatang" jelas Selamet

.

Lebih lanjut Selamet mengatakan, massa pasangan Nalim-Khafid membludak ini karena warga Merangin menginginkan ada perubahan untuk Merangin lebih baik. 

"Massa kita hari ini membludak bahkan lapangan Koni Bangko ini tidak muat, ini bertanda warga Merangin mengharapkan ada perubahan untuk Merangin lebih baik" jelasnya. 

(Awaludin)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya