3. Korban Sempat Menjadi Wartawan Nasional
Kapolres Bogor AKBP Andi M Dicky menjelaskan bahwa identitas korban didapat setelah pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap pihak keluarganya. Berdasarkan data yang dihimpun, korban kini bekerja sebagai tenaga pemasaran (marketing) di televisi milik ormas Islam Muhammadiyah (TVMu).
"Istri tidak mengetahui persis apakah pekerjaan korban masih menjadi wartawan. Dulu pernah jadi wartawan, tapi setelah itu tidak mengetahui lagi pekerjaan suami," kata Dicky.
Diketahui, korban memang sudah lama bergeliat aktif di dunia jurnalis baik sebagai wartawan dan marketing. Riwayat terakhir pekerjaan korban yakni sebagai freelance marketing di TVMu (TV Muhammadiyah) dan TVRI.
4. Anak Korban Hanya Mengetahui Ayahnya sebagai Korban Kecelakaan
Wafatnya sang ayahanda tidak diinformasikan oleh pihak keluarga secara rinci kepada anak-anak korban. Hingga kini, anak-anak korban hanya mengetahui bahwa ayahanda tewas akibat korban kecelakaan.