Salah Satu Prajurit TNI yang Dikeroyok Juru Parkir Anggota Paspampres

Harits Tryan Akhmad, Jurnalis
Kamis 13 Desember 2018 09:16 WIB
Ilustrasi.
Share :

JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengutarakan, salah satu dari dua anggota TNI yang menjadi korban pengeroyokan oleh juru parkir di kawasan Cibubur, Jakarta Timur adalah anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), Pratu Rivonanda dari TNI AD.

Saat kejadian, Rivonanda bermaksud melerai perselisihan yang terjadi antara Kapten Komarudin dengan sejumlah juru parkir. Namun justru mendapat perlawanan dari juru parkir hingga terjadi keributan.

"Satu dari Paspampres itu ya. Yang satu dari Angkatan Laut (Komarudin)," ujar Argo kepada wartawan di Jakarta, Kamis (13/12/2018).

Diduga kasus pengeroyakan terhadap dua anggota TNI ini berimbas kepada perusakan dan pembakaran Mapolsek Ciracas. Namun, Argo enggan berspekulasi terkait dugaan itu.

Polisi saat ini sedang menyelidiki dalang di balik penyerangan dan pembakaran di Mapolsek Ciracas. “Kita sedang lakukan penyelidikan siapa yang lakukan ya," ujarnya.

(Baca juga: Penyerangan di Polsek Ciracas Akibat Kapten TNI Dikeroyok? Ini Jawaban Polisi)

Argo menambahkan, polisi telah menangkap seorang juru parkir berinisial AP yang diduga pengeroyok Komarudin. Saat ini polisi sedang memburu tiga orang pelaku lainnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Okezone, peristiwa bermula saat Komarudin berniat makan di Soto Kudus bersama anaknya yang masih duduk di bangku kelas 3 SD. Saat tiba di warung Soto Kudus, anak anggota TNI itu menunjuk knalpot sepeda motor ayahnya yang tiba-tiba berasap. Ia pun langsung mengecek knalpot yang mengebul tersebut.

Saat sedang memeriksa knalpot, seorang juru parkir menggeser motornya dan tanpa sengaja mengenai kepala anggota TNI tersebut. Spontan Komarudin itu menegur sang juru parkir. Namun, bukannya meminta maaf juru parkir itu malah balik memarahi Komarudin dan kemudian ramai-ramai mengeroyoknya.

Komarudin dikeroyok 7-9 orang juru parkir di depan anaknya sendiri. Secara kebetulan seorang anggota TNI AD dari Kesatuan Dronkavser yakni Pratu Rivonanda melintas di sekitar lokasi. Dengan semangat jiwa korsa, ia bergegas turun dari motor dan berusaha membantu Komarudin yang tampak masih mengenakan seragam loreng.

Pratu Rivonanda secara heroik berjibaku melawan para juru parkir tersebut. Namun, keadaannya terdesak lantaran kalah jumlah. Sadar tak mungkin melawan, ia berinisiatif mengamankan Komarudin beserta anaknya menuju barak Remaja Paspampres KPAD Cibubur, Jakarta Timur dengan membonceng di sepeda motornya.

Setiba di barak, keduanya kembali keluar untuk mencari para pelaku pengeroyokan ke permukiman warga lapangan tembak. Pada saat melakukan pencarian, mereka menemukan salah satu juru parkir berinisial A dan langsung membawanya ke Mapolsek Ciracas. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa berujung penyerangan terhadap Mapolsek Ciracas ini.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya