SBY Tak Boleh Mendiamkan Manuver Andi Arief soal Hoaks Surat Suara

Fahreza Rizky, Jurnalis
Rabu 09 Januari 2019 22:18 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (foto: Okezone)
Share :

Menurut Idil, SBY memiliki citra sebagai seorang tokoh politik yang selalu memutuskan sesuatu dengan bijak. Serta sikapnya yang membuat orang melihat sosoknya sebagai magnet di Demokrat.

"Sehingga itu akan menjadi pertaruhan apabila ada yang berlawanan dengan sikap SBY selama ini dan bisa berdampak kurang baik secara elektoral terhadap Demokrat," ungkapnya.

Dalam konteks itu, menurutnya, PD akan semakin terjepit jika mendiamkan atau bahkan mengabaikan sikap politik yang dilakukan Andi Arief. Usahanya vis a vis dengan KPU karena persoalan hoaks 7 kontainer surat suara hanya akan bersifat kontraproduktif baik terhadap SBY maupun PD.

"Sikap dan pernyataannya cenderung berpretensi mendelegitimasi KPU untuk dinilai sebagai lembaga partisan dan tidak independen," kata Idil Akbar.

"Publik tidak lantas akan sependapat dengan itu, malah bisa jadi justru akan menjadi bumerang bagi masa depan politik Partai Demokrat," tandasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya