Dampak dari sengatan tahun vespa affinis ini bisa sangat berbahaya hingga menyebabkan kematian jika tidak segera ditangani dalam waktu 1 x 24 jam.
Dalam kasus ini, Damkar Klaten telah memusnahkan 217 sarang tawon di tahun 2017 dan 207 sarang pada tahun 2018.
Baca juga: Demam Berdarah Makan Korban Jiwa, Perindo Pemalang Langsung Fogging
Karenanya, Adin mengimbau kepada warga untuk segera melaporkan ke Damkar jika menemukan sarang tawon jenis vespa affinis. Kemudian, jangan mengganggu, memindahkan dan tidak beraktivitas di dekat sarang tawon.
“Tawon vespa affinis ini berkembangnya termasuk cepat, jadi kalau ada warga yang menemukan sarang tawon jenis ini harus segera dilaporkan,” katanya.