Kardinal Sebut Dokumen Pelecehan Seksual Anak di Gereja katolik Sengaja Dihancurkan

Agregasi BBC Indonesia, Jurnalis
Minggu 24 Februari 2019 12:56 WIB
Kardinal Jerman Reinhard Marx. Foto/NC Register
Share :

"Data yang seharusnya bisa mendokumentasikan tindakan-tindakan mengerikan dan menunjukkan siapa saja yang bertanggung jawab dihancurkan, atau bahkan tidak pernah dibuat," kata Kardinal Marx pada hari ketiga konferensi Vatikan.

 

Dia mendesak transparansi yang lebih besar terkait masalah ini, dan menambahkan: "Bukan transparansi yang merusak gereja tetapi tindakan pelecehan yang dilakukan, kurangnya transparansi, dan upaya untuk menyembunyikan apa yang terjadi."

Pada hari Jumat, Kardinal Marx - yang merupakan satu dari sembilan penasihat Paus Fransiskus, yang dikenal sebagai C9,- bertemu dengan para penyintas pelecehan dan anggota organisasi global, Ending Clergy Abuse.

Ratusan penyintas berdemonstrasi di luar Vatikan, menyerukan keadilan dan tidak ada toleransi terhadap masalah ini.

Konferensi, yang diadakan pada tanggal 21 hingga 24 Februari itu diinisiasi oleh Paus Fransiskus, yang pada awal bulan ini mengakui bahwa telah terjadi pelecehan terhadap biarawati, termasuk perbudakan seksual, yang dilakukan oleh anggota pastor.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya