SERANG - Masa kampanye akbar calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Maruf Amin mulai memadati Stadion Maulana Yusuf, Ciceri, Kota Serang, Banten.
Pantauan di lokasi kampanye, Minggu (24/3/2019) ribuan masa yang tampak menggunakan kaos berwarna putih dilengkapi atribut bendera bergambar Jokowi-Maruf dan parpol pengusung terus berdatangan dari penjuru daerah di Banten.
Masa berdatangan menggunakan kendaraan baik bus, pribadi bahkan kendaraan roda dua. Jalanan protokol di Kota Serang mulai disesaki kendaraan yang akan menuju lokasi kampanye. Jalanan pun sudah dipenuhi atribut kampanye.
Di dalam stadion, panggung utama sudah siap menyambut kedatangan Paslon dan para petinggi parpol yang akan hadir seperti Ketua Umum Partai Perindo Harry Tanoesudbjo, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum PSI Grace Natalie dan yang lainnya.
Para pedagang kaki lima pun ada didalam area stadion menjajakan dagangannya secara gratis untuk para simpatisan yang datang.