SOLO - Para pendukung pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mulai memadati Stadion Sriwedari, Solo, Rabu (10/4/2019). Bahkan sebagian pendukung ada yang sudah berada di kawasan Stadion Sriwedari sejak pagi hari.
Pantauan Okezone, panasnya terik matahari yang menyengat tak menyurutkan para pendukung paslon nomor 02 untuk datang ke lokas kampanye.
Para pendukung yang memakai pakaian serba putih berjalan kaki dengan membawa atribut kampanye, seperti spanduk dan bendera bergambar Prabowo-Sandiaga.
Selain itu, ada pula yang membawa bendera partai politik koalisi Indonesia Adil dan Makmur.
Mengantisipasi panasnya terik matahari, panitia kampanye membagi-bagikan payung berwarna warni kepada para pendukung yang terus berdatangan.
(Baca juga: Gebrak Podium saat Orasi, Prabowo Disebut Permalukan Pendukung Sendiri)