Pilpres Ukraina, Pelawak Menang Telak hingga 73% dari Petahana

Agregasi BBC Indonesia, Jurnalis
Senin 22 April 2019 07:43 WIB
Volodymyr Zelensky
Share :

Apa pendapat para pemilih tentang dia?

Para analis menyakini gaya informal Zelensky dan ikrar untuk membersihkan politik Ukraina dapat diterima para pemilih yang tidak sepakat dengan kepemimpinan Poroshenko.

Dengan mengesampingkan taktik kampanye konvensional, Zelensky memanfaatkan karakter yang dia perankan di televisi dengan berjanji mengakhiri korupsi dan melepaskan cengkeraman oligarki di Ukraina.

Para ahli menilai para pendukung Zelensky yang muak dengan kiprah politikus lama serta praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme terdorong oleh karisma dan pesan anti-korupsinya.

Di laih pihak, pihak oposisi skeptis dengan jejak rekam Zelensky sekaligus risau lantaran dia punya hubungan dekat dengan miliuner Ihor Kolomoyskyi.

Mereka mengutarakan keraguan bahwa Zelensky bisa meredam kaum oligarki dan kuat menghadapi Presiden Rusia Vladimir Putin.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya