BEREDAR video di Youtube dan WhatsApp yang disertai narasi seolah terjadi penganiayaan dengan senjata tajam terhadap pelaku yang mencoblos 100 surat suara Pemilu 2019, di Madura.
Ada dua narasi dalam video yang beredar itu, sebagai berikut: "Warga Madura potong tangan pelaku kecurangan yang mencoblos 100 surat suara pemilu 2019" dan "Ini bukti QISHOS yang main coblos 100 surat suara dicoblos sendiri, masyarakat madura lalu memotong tangan pelaku".
Baca Juga: Beredar Foto Mobil Jokowi Masuk Got, Ini Fakta Sebenarnya
Salah satu sumber video di Akun Arif Wardana melalui akun YouTube sudah ditonton lebih dari 5.256 kali saat tangkapan layar diambil.