JAKARTA - Pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin menang telak dengan mengantongi 495.729 suara di provinsi Bangka Belitung. Sementara, lawannya Prabowo Subianto-Sandiaga Uno hanya memendapatkan 288.235 suara. Perbedaan keduanya sekira 200 ribuan suara.
"Pasangan nomor urut 01 memperoleh suara sebanyak 495.729 di Kepulauan Bangka Belitung. Pasangan nomor urut 02 memperoleh suara sebesar 288.235," kata Ketua KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Davitri di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Jumat, 10 Mei 2019.
Jumlah surat suara yang diterima termasuk cadangan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sejumlah 954.915 lembar. Sementara, surat suara yang digunakan sebanyak 806.891 lembar.
Provinsi Kepulauan Belitung merupakan daerah kedua yang dilakukan rekapitulasi. Sebelumnya, yaitu Bali dan juga dimenangkan oleh Jokowi-Ma'ruf. Empat hari ke depan, KPU RI sudah menyusun provinsi mana saja yang siap untuk melakukan rekapitulasi tingkat nasional.
"Hari ini yang sudah ada KPU Provinsi Bali dan Bawaslu Bali, kemudian Provinsi Bangka Belitung baru sampai, masih akan putuskan apakah mereka bisa sampai tepat waktu sehingga langsung dilanjutkan setelah Bali atau nanti dibuat jadwal," kata Ketua KPU RI, Arief Budiman.
(Rizka Diputra)