JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah memasuki proses rekapitulasi nasional yang didahului dengan Provinsi Bali dan dilanjutkan dengan Kepulauan Bangka Belitung. Berdasarkan hasil rekapitulasi suara Pileg 2019 dikedua provinsi itu, PDIP menduduki peringkat pertama.
Dalam perolehan suara secara seluruhnya, total suara provinsi Bali sebesar 2.606.201 suara, dengan total pemilih 3.220.479 jiwa. Rinciannya, suara sah 2.313.366, dan suara tidak sah 292.835.
Berikut perolehan suara yang telah diketuk palu oleh KPU RI untuk provinsi Bali sesuai urutan partai politik.
1.PKB: 49.695
2. Gerindra: 109.600
3. PDIP: 1.257.590
4. Golkar: 382.607
5. Nasdem: 102.966
6. Garuda: 8.825
7. Berkarya: 42.158
8. PKS: 39.024
9. Perindo: 36.467
10. PPP: 12.195
11. PSI: 55.399
12. PAN: 8.136
13. Hanura: 84.012
14. Demokrat: 118.830
19. PBB: 2.445
20. PKPI: 3.417
Sementara itu, untuk penghitungan di Kepulauan Bangka Belitung berikut peringkat partai politik berdasarkan perolehan suara terbanyak :
1. PDIP : 169.644
2. Golkar : 101.681
3. Nasdem : 83.447
4. Gerindra : 75.153
5. Demokrat : 58.426
6. PBB : 37.524
7. PPP : 36.554
8. PKS : 34.280
9. PKB : 19.228
10. Perindo : 16.029
11. PAN : 14.830
12. Partai Berkarya : 13.193
13. Partai Hanura : 12.084
14. PSI : 4.639
15. Partai Garuda : 3.722
16. PKPI : 1.735
Dalam perolehan suara secara seluruhnya, provinsi di Kepulauan Belitung sebesar 803.356 suara. Rincian suara sah 682.168 dan tidak sah 121.188 suara.
(Rizka Diputra)