Wanita Pembawa Anjing ke Masjid Bogor Pernah Dirawat di RS Jiwa

Puteranegara Batubara, Jurnalis
Senin 01 Juli 2019 14:03 WIB
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo. (Foto : Puteranegara Batubara/Okezone)
Share :

JAKARTA – Wanita berinisial SM yang membawa seekor anjing ke dalam Masjid Al-Munawaroh Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, ternyata pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) lantaran mengalami gangguan kejiwaan.

Diketahui, SM saat ini dibawa dan dilakukan pemeriksaan intensif di Rumah Sakit (RS) Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Yang bersangkutan juga memiliki riwayat pernah dirawat di RS Jiwa tahun berapa nanti disampaikan semuanya secara lengkap," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo di kantornya, Jakarta Selatan, Senin (1/7/2019).

Saat ini, dikatakan Dedi, pihak RS Polri sedang mengalami riwayat dari gangguan kejiwaan yang dialami SM. Mengingat, polisi belum bisa melakukan pemeriksaan intensif lantaran SM masih dalam keadaan labil.

"Iya RS Polri kini mendalami rekam jejak kejiwaan dari yang bersangkutan," tutur Dedi.

Dedi belum bisa menyampaikan panjang lebar mengenai riwayat kejiwaan perempuan tersebut. Pasalnya, nanti pihak RS Polri, Kramat Jati, beserta para dokter dan pihak Polres Bogor akan menggelar konferensi pers (konpers).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya