Siswi Cantik Anggota Paskibra di Bogor Hilang Misterius

Putra Ramadhani Astyawan, Jurnalis
Rabu 14 Agustus 2019 14:09 WIB
Audri Viranti Islandi (Istimewa)
Share :

Kemudian, Audri pun baru diketahui menjadi bendahara kelasnya tanpa memberi tahu orangtua. Ia pun diminta untuk membawa uang kas kelas sekitar Rp 3 juta di hari Audri mulai menghilang.

"Kita juga sempet ngobrol-ngobrol sama gurunya katanya dia itu bendahara kelas. Pas di hari dia hilang, dia disuruh bawa uang kas gitu ya Rp3 jutaan sekian lah, katanya iya nanti dibawa ke sekolah," tambahnya.

Ciri-Ciri

Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita Puspita Lena mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan kehilangan Audri sejak 10 Agustus 2019. Polisi masih mencari Audri.

"Kita sudah terima laporan kehilangannya," kata Ita.

Adapun ciri-ciri fisik Audri yakni berperawakan kurus, berat badan sekitar 50 kilogram, tinggi badan 165 sentimeter, rambut panjang hitam, kulit putih dan bagian batang hidung ada bekas jaitan di atasnya.

"Jika masyarakat melihat atau mengetahui Audri dengan ciri-ciri di atas segera melapor ke kepolisian terdekat atau Polsek Klapanggal," pungkasnya.

(Salman Mardira)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya