BEKASI - Banjir di beberapa daerah di Jabodetabek mulai surut, banyak pengungsi yang akhirnya kembali ke rumah masing-masing. Namun, problem lain pasca-banjir mulai menghantui. Sisa lumpur yang menumpuk dan penyakit mulai mendatangi para korban banjir.
Hal tersebut diungkapkan Plt Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Rizal Mallarangeng saat mendatangi korban banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur. Menurutnya, korban banjir kini sangat membutuhkan alat kebersihan.
Selain itu kebutuhan lain seperti obat-obaran dan selimut juga masih dibutuhkan korban banjir yang masih dalam pengungsian.
Baca Juga: DPRD DKI Minta Seluruh Pihak Tak Saling Menyalahkan Terkait Banjir Jakarta
"Sehingga alat kebersihan sangat bermanfaat untuk membersihkan rumah warga. Selain itu, obat-obatan, selimut dan lainnya yang menjadi kebutuhan para korban dan bantuan yang kami lakukan akan berlangsung sampai banjir berakhir," jelasnya.
Ia pun menilai, banjir kali ini masuk kategori banjir terparah yang dialami warga Jakarta. Ia mendapatkan cerita dari korban banjir bahwa air sempat naik hingga dua meter dan menenggelamkan sebagian rumah warga.
"Saya lihat di belakang jalan ini yang paling parah kemarin katanya pada tanggal 1 Januari airnya sampai 2 meter tingginya dan itu belum pernah terjadi sepanjang sejarah," ujarnya.
Selain itu Rizal mengaku senang senang melihat bahwa bukan hanya Partai Golkar yang menunjukkan kepeduliannya, tapi ada berbagai perusahaan saya juga ikut memberikan sumbangan.